Masyarakat urban yang dikenal lebih dinamis dalam menjalankan berbagai aktivitas, layaknya kehidupan seperti Kota Jakarta seakan penuh dengan aktivitas yang tiada hentinya. Mulai dari ngejalani aktivitas bekerja di kantor dan hangout, sampai mengisi weekend dengan liburan, naik gunung atau bersepeda. Aktivitas yang cenderung padat ini tentunya bakal ngebuat agan membutuhkan penunjuk waktu agar ga akan kehilangan momen yang sangat berarti.

Sejalan perkembangan zaman, jam tangan tak hanya sekedar alat penunjuk waktu, namun menjelma menjadi perangkat yang menjadikan penggunanya bisa melakukan banyak hal lebih, bahkan membuat penggunanya tampil terlihat lebih trendi, stylish, cool, dan masih bisa dapetin info terkini. Hamish Daud, selebritis berdarah bule ini melakukan perjalanan ke Bangkok dengan ditemani weareable terbaru dari Samsung yaitu, Samsung Gear S3 Frontiersmartwatch premium yang nyaman dan mudah digunakan tetapi mampu melakukan lebih (watch plus). Penasaran seperti apa kemampuan smartwatch terbaru besutan dari Samsung ini? Yuk Langsung intip perjalanan Hamish Daud saat eksplor di Bangkok.Mendengarkan Lagu Favorit


Ini dia salah satu kelebihan Samsung Gear S3 sebagai smartwatch yang mampu melakukan lebih, salah satunya adalah bisa memanjakan telinga lewat berbagai koleksi lagu favorit kita. Seperti perjalanan Hamish Daud saat mencoba kereta listrik yang ada di Bangkok, dalam perjalanannya Hamish Daud coba mengusir jenuh dengan mendengarkan lagu kesukaannya. Dari sisi media penyimpanan, Gear S3 memiliki daya tampung 4GB dan bekal 768 RAM. Kemudian didukung dengan built-in speaker yang memungkinkan agan dapat mendengarkan musik favorit.
Menerima dan Menolak Telpon yang Masuk

Secara desain Samsung Gear S3 hadir dengan teknologi Always On Display (AOD), ini jadi pembeda Gear S3 dibanding dengan smartwatch yang lain. Teknologi Always On Display (AOD) ini yang bakal ngebuat Gear S3 menunjukan tampilan waktu, layaknya smartwatch biasa dengan tampilan muka yang menyerupai jam tangan analog. Bezel Gear S3 sendiri bisa berputar tanpa harus menyentuh layar, kemudian bekal built-in speaker memungkinkan agan bisa menerima pesan atau menolak panggilan masuk, seperti halnya dengan Hamish Daud yang dapat menerima panggilan dari temannya melalui Gear S3.

Anti Nyasar Berbantukan Fitur Map di Gear S3

Fitur ini sangat berguna banget buat agan yang traveller atau agan yang suka gowes naik sepeda menjejajah tempat baru, seperti perjalanan Hamish Daud yang menjelajahi Kota Bangkok terbantukan fitur map yang terdapat pada wearable besutan Samsung ini. Samsung Gear S3 dibekali teknologi GPS yang membuat agan tetap terhubung ke Map dan bisa bebas menjelajah tanpa harus nyasar atau salah lokasi. Selain itu, teknologi GPS pada Gear S3 juga sudah dipadukan dengan aplikasi S-Health sehingga kita pun bisa memonitor aktivitas fisik harian yang kita jalani.

Menerima dan Membaca Pesan

Tak hanya digunakan untuk menerima/menolak telpon yang masuk, bekal layar layar 16 megapixel yang menggunakan full-color serta Super AMOLED ini juga berfungsi untuk kita bisa menerima dan membaca pesan yang masuk melalui Samsung Gear S3. Seperti Hamish Daud yang menerima pesan dari “Vasco” sang teman yang ingin dicarikan referensi arsitektur khas Bangkok. Buat agan, tentu ini bakal berguna banget saat kita tetap bisa membaca pesan meskipun kita sedang berada di KRL ataupun sedang dalam perjalanan nyetir mobil.

Desain Kuat dan Tahan Air

Pernah punya pengalaman smartwatch rusak gara-gara terkena air? Pastinya ga bakal terulang lagi kalau agan beralih ke Samsung Gear S3 yang sudah mengantongi sertifikasi IP-68. Sertifikat IP-68 sendiri merupakan sertifikasi yang diberikan kepada perangkat yang memiliki kemampuan tahan air. Samsung Gear S3 terbukti sebagai perangkat yang tahan air, ini iterlihat saat Hamish Daud yang menyempatkan naik perahu sambil bermain air saat di Bangkok. Gear S3 memiliki daya tahan hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit dalam uji ketahanan. Selain itu, Gear S3 juga punya military grade durability (MIL-STD 810G), serta terproteksi dengan Gorilla Glass SR+ untuk melindungi dari goresan. Ga perlu takut melakukan perjalanan jauh, karena Gear S3 dibekali dengan kapasitas battery 380mAh yang mampu bertahan 3-4 hari. Kalau pun kehabisan battery, agan bisa re-charge dengan menggunakan teknologi wireless charging (WPC inductive) yang cepat.

Menjepret Momen Spesial

Terkadang momen spesial datang tanpa diduga, saat agan travelling ataupun bersepeda menjelajah track gunung hampir dipastikan bakal ketemu spot yang sayang kalau ga dijepret. Gear S3 menjadi perangkat yang ga bakal bikin momen spesial terlewati. Hamish Daud pun seakan ga mau terlewatkan melakukan potret diri dan mengambil beberapa foto saat dia berada di dekat sungai Mekhong, Bangkok. Untuk bisa mengambil foto melalui Gear S3, tentu agan perlu menghubungkan ke smartphone dengan mengkonfigurasikannya. Dengan Gear S3 tentu bakal bisa lebih mudah buat selfie ataupun ambil foto di spot yang amazing!.


Kalau melihat dari desain dan beberapa fitur ulasan di atas, sudah dipastikan bahwa Samsung Gear S3 merupakan smartwatch yang bisa melakukan banyak hal dan akan membuat agan tampil keren dalam melewati berbagai aktivitas yang padat